background

Blog

Fakultas Ilmu Komunikasi dan Bisnis Dwijendra (Fikombis) Dwijendra University menyelenggarakan pelatihan pengambilan gambar video bagi mahasiswa semester IV , selama 3 (tiga) hari yang dimulai sejak hari Senin, 29 Mei hingga Rabu 31 Mei 2023, oleh praktisi cameramen senior, Nyoman Nurai, pensiunan TVRI Bali.

Berita 

Asah Skill Multimedia, Mahasiswa Fikombis Dwijendra University Diberi Pelatihan Pengambilan Gambar Video Dan Editing

Diposkan Oleh:sunarpos  0 Komentar

Sunarpos.com| Denpasar| Fakultas Ilmu Komunikasi dan Bisnis Dwijendra (Fikombis) Dwijendra University menyelenggarakan pelatihan pengambilan gambar video bagi mahasiswa semester IV , selama 3 (tiga) hari yang dimulai sejak hari Senin, 29 Mei hingga Rabu 31 Mei 2023, oleh praktisi cameramen senior, Nyoman Nurai, pensiunan TVRI Bali.

Kegiatan pada hari pertama, dibuka secara resmi oleh Dekan Fakultas Ilmu Komunikasi dan Bisnis, Drs. I Made Sutika, M.Si didampingi oleh Ketua pelaksana pelatihan Drs. Wayan Kotaniartha, SH.,MH.,M.I.Kom. Kegiatan pelatihan diawali dengan pengenalan teori mengenai gambar video dan pengenalan alat pengambilan gambar video seperti kamera, voice recorder, dan lainnya.

Pada hari kedua peserta pelatihan melaksanakan praktik langsung ke lapangan berlokasi di seputaran pasar Kreneng Denpasar, yang didampingi fasilitator dan para dosen pendamping. Setelah praktik lapangan mahasiswa diajak kembali ke kampus untuk melakukan evaluasi pelaksanaan di lapangan .

Pada hari ketiga, yakni hari terakhir pelatihan, mahasiswa diajak untuk berlatih proses editing dan mengemas hasil footage yang telah didapat pada hari sebelumnya.

Guna efektifitas pelatihan Mahasiswa dibagi menjadi beberapa kelompok, sehingga masing-masing kelompok dapat menghasilkan produk pelatihan.

Nampak mahasiswa sangat antusias mengikuti kegiatan pelatihan, karena pengalaman yang didapat akan memberikan bekal kedepan, terutama bagi mahasiswa yang ingin menekuni bidang pertelevisian dengan keahlian seperti : presenter, kameramen, produksi berita, editor, dan lainnya. Kegiatan ini sejalan dengan apa yang diharapkan oleh Fakultas Ilmu Komunikasi dan Bisnis Dwijendra University, yakni menghasilkan lulusan yang produktif, kreatif dan inovatif.

Dekan Fikombis menyatakan bahwa kelanjutan dari kegiatan pelatihan ini adalah dilaksanakannya lomba karya video dari para peserta pelatihan dengan tema profil fikombis Dwijendra University, testimoni pembelajaran mahasiswa, dan daily activity mahasiswa